Sport  

Pernyataan Resmi Klub dan Prestasi Erik ten Hag saat Melatih MU


loading…

Erik ten Hag menjadi pelatih kedelapan yang dipecat Manchester United setelah Sir Alex Ferguson memutuskan pensiun pada 2013 / Foto: Manchester United

Erik ten Hag menjadi pelatih kedelapan yang dipecat Manchester United setelah Sir Alex Ferguson memutuskan pensiun pada 2013. Kesabaran klub yang bermarkas di Old Trafford sepertinya sudah tak bisa lagi ditahan setelah pelatih berpaspor Belanda itu hanya mampu mengantongi 70 kemenangan, 23 imbang, dan 35 kalah dalam 128 pertandingan.

Kekalahan terakhir yang membuatnya kehilangan kursi pelatijh Man United saat anak asuhnya kalah 1-2 melawan West Ham United di Stadion London, Minggu (27/10/2024). Tujuh dari 27 kekalahan Erik ten Hag di Liga Inggris terjadi lewat gol kemenangan di menit 90.

Baca Juga

Breaking News! Erik ten Hag Dipecat Manchester United

Itu merupakan persentase kekalahan tertinggi akibat gol di menit akhir dari semua pelatih yang kalah dalam 20 pertandingan lebih dalam sejarah Liga Inggris. Selama berada di Man United, Erik ten Hag berhasil memenangkan Piala Liga dan Piala FA dalam dua musim pertamanya di Old Trafford.

Tetapi penampilan buruk Man United di Liga Inggris dan Liga Europa membuat posisinya tidak dapat dipertahankan. Saat ini Man United ditangani Ruud van Nistelrooy, yang ditunjuk sebagai pelatih sementara Man United sambil mencari pelatih permanen di sisa musim ini.

Baca Juga

Bursa Pelatih Anyar MU Pengganti Erik ten Hag: Nistelrooy Favorit, Xavi dan Southgate Mencuat

“Kami berterima kasih kepada Erik atas semua yang telah ia lakukan selama bersama kami dan mendoakan yang terbaik untuknya di masa mendatang. Ruud van Nistelrooy akan mengambil alih tim sebagai pelatih kepala sementara, didukung oleh tim pelatih saat ini, sementara pelatih kepala tetap sedang direkrut,” demikian pernyataan klub.

(yov)



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *